UPAYA MENAMBAH KAPASITAS HARDDISK PADA SERVER FTP LAPAN BANDUNG MENGGUNAKAN GCONCAT

Alhadi Saputra

Abstract


FTP merupakan salah satu aplikasi untuk mengunduh (download) dan mengunggah (upload) suatu file di server FTP. Saat ini, LAPAN Bandung memiliki server FTP yang berguna untuk menyimpan data mentah dan data hasil olahan observasi peralatan yang berada di loka atau balai pengamatan dirgantara. Data ini digunakan untuk keperluan kelengkapan data dalam penelitian yang sedang dikembangkan. Mengingat banyak sekali jenis peralatan dan format data yang dihasilkan, maka dibutuhkan media penyimpanan yang sangat besar. Tipe harddisk server FTP LAPAN Bandung adalah Serial Attached SCSI (SAS) hot plug 8 slot dengan lebar ukuran 3,5 inch, dimana satu slot harddisk mempunyai daya tampung penyimpanan sebesar 146 GigaByte. Dalam melakukan penambahan kapasitas harddisk untuk server jenis ini, dilakukan dengan cara “gconcatâ€. Proses gconcat ini sangat membantu sekali, karena harddisk baru dapat bergabung menjadi satu partisi dengan harddisk lama secara logik.

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.