PENGARUH AKTIVITAS MATAHARI PADA VARIASI CURAH HUJAN DI INDONESIA

Wilson Sinambela, Tiar Dani, Iyus E. Rusnadi, Jalu Tejo Nugroho

Abstract

Aktivitas matahari dapat mempengaruhi parameter iklim jangka panjang. Radiasi ultraviolet, radiasi tampak (visible) dan radiasi panas adalah faktor utama yang mempengaruhi parameter iklim bumi. Radiasi-radiasi ini bervariasi mengikuti variasi aktivitas matahari dengan periode sekitar 11 tahun. Penelitian pengaruh aktivitas matahari pada variabilitas curah hujan di atas Indonesia selama 105 tahun (1900-2005) dilakukan dengan analisis wavelet dan korelasi empirik pada data variasi tahunan curah hujan, musim Jurnal Sains Dirgantara Vol. 5 No. 2 Juni 2008:149-168 150 DJF dan JJA yang telah dikelompokkan dengan metode fuzzy clustering. Melalui kombinasi metode fuzzy clustering, wavelet, dan metode korelasi memperjelas bahwa curah di Indonesia dipengaruhi oleh aktivitas matahari jangka panjang. Kesamaan periodisitas curah hujan dengan aktivitas matahari, terutama periode -11 dan 22-tahun, merupakan indikasi pertama pengaruh aktivitas matahari pada variabilitas iklim Indonesia. Dari hasil analisis keterkaitan antara bilangan sunspot dan curah hujan dengan menggunakan pemulusan rata-rata bergerak 11 tahun dari rata-rata tahunan, curah hujan cenderung mengikuti pola variasi aktivitas matahari jangka panjang walaupun variasi curah hujan ada yang sefasa dan yang mendahului, variasi bilangan sunspot berkisar 15-20 tahun. Sementara itu, hasil analisis menunjukkan bahwa variasi curah hujan di cluster Indonesia Barat mempunyai korelasi yang baik dengan aktivitas matahari jangka panjang dengan indikator panjang siklus matahari sekitar 11 tahun, dan koefisien korelasinya mencapai r = 0,75. Sedangkan variasi curah hujan di cluster Indonesia Timur memiliki korelasi yang baik dengan variasi siklus matahari-11 tahun dan koefisien korelasinya bisa mencapai 0,81. Kata kunci : Variabilitas curah hujan, Aktivitas matahari, Panjang siklus matahari, Fuzzy Clustering.

Full Text:

Full Text PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.